Apakah Penyebab Lovebird Turun Tangkringan? Yok Bahas!

Dalam kasus kali ini, ane khususkan untuk lovebird yang turun tangkringan atau "nakal" saat sedang lomba. Banyak kicau mania yang bingung kenapa lovebirdnya tidak anteng di tangkringan saat lomba. Hal inilah yang memacu ane membuat artikel ini untuk para kicau mania.

Ini nih penyebabnya!

1. Over Birahi (OB)
 
Lovebird Gesek Tangkringan (Gestang)
Lovebird Ngapal


Over birahi atau OB bisa disebabkan oleh beberapa penyebab. Hal ini ditandai atau dicirikan dengan gestang (jantan) dan ngapal (betina). Salah satu penyebab yang sering dialami oleh penggunaan Extra Fooding yang salah atau berlebihan. Penjelasan lebih detailnya di link bawah ini.

Baca!! : Apasih Penyebab Lovebird OB

2. Mental Jebol 


Mental jebol yang dimaksud disini adalah mental LB yang belum kuat atau bisa dibilang "malu-malu". Bisa dicirikan dari tingkah lakunya yang tidak "anteng" di tangkringdan, ngeruji, dan juga sering naik turun kandang. Hal ini disebabkan oleh kurangnya adaptasi sang LB dengan lingkungan tempat lomba atau bisa juga disebabkan oleh LB yang jarang dijemur dekat keramaian.



3. Umur Paud (Balibu)


Sudah menjadi makanan umum jika LB paud suka aktif bergerak saat ditemukan dengan LB lainnya. Hal ini dapat pulih dengan sendirinya seiring bertambahnya usia si LB.



4. Dekat Dengan Lovebird Lawan Jenis


Penyebab yang satu ini biasanya terkait dengan penyebab pada nomor satu, yaitu OB. Karena LB yang OB biasanya akan lebih mudah terpengaruh jika saat digantang dekat dengan lawan jenisnya.

5. Memang Karakternya


Dan yang terakhir yaitu sudah memang karakter LBnya yang memang aktif. Dan yang bisa anda lakukan hanyalah mengurangi intensitas "kenakalannya" itu. Lanjutannya : Cara Mengatasi Kenakalan Lovebird

Komentar

  1. Where is your nearest casino to me? | DRMCD
    Find 하남 출장샵 the nearest 제천 출장마사지 casino to me for poker cash 광주광역 출장안마 tournaments and other 안양 출장안마 tournaments. I've always had a good time at tournaments, but 남원 출장안마 sometimes when I think I'm having a

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Macam-macam Extra Fooding Buat Lovebird

Penting Nih!! Nih 4 Ciri-ciri Lovebird Balibu